MUSHAF HAFALAN DI INDONESIA

Analisis Mushaf Hafalan dan Metode Menghafal al Quran

  • Umi Kalsum IAIN Ponorogo

Abstract

Di kalangan penghafal al Qur'an, mushaf hafalan atau yang sering disebut mushaf pojok atau bahriyah adalah mushaf yang banyak digunakan untuk menghafal ayat-ayat Al Qur'an. Mushaf hafalan mempunyai ciri khas berpola setiap halaman berakhir dengan ra'sul ayat (penghabisan ayat) yaitu di bagian pojok kiri bawah. Jadi sangat memudahkan untuk murajaah karena teks ayat tidak bersambung di halaman berikutnya. Dalam perkembangannya dewasa ini, Al Qur'an hafalan mengalami  penyempurnaan. Yaitu adanya penambahan tanda untuk waqaf dan ibtida', kotak ayat (lebih fokus pada satu ayat tertentu), tajwid warna, awalan ayat dan surat di samping mushaf. Bahkan banyak penerbit yang menawarkan kostumisasi mushaf. Ada pula mushaf Al Qur'an tulis(follow the line), yaitu proses menulis setiap ayat yang akan dibaca dan dihafalkan, melampirkan panduan pengaturan dosis pengulangan hafalan (tikrar) dan teknik menghafal dalam setiap halaman.  Sedangkan untuk kualitas bacaan, mushaf dilengkapi dengan QR code berisi contoh bacaan oleh qari' ahli. Dengan pendekatan analisa kritis metode menghafal al Qur'an tulisan ini menyuguhkan cara, tahapan dan ketentuan dalam menghafal al Qur'an. Tulisan dimulai dengan hakikat dan tujuan tahfidz, metode tahfidz, teknik tahfidz.  Dilanjutkan dengan pembahasan fitur dan fasilitas yang ada dalam mushaf hafalan era milenial.  Pembahasan selanjutnya adalah studi kritis efektivitas fitur yang ada dalam mushaf hafalan sehingga hasil penelitian digunakan untuk memanfaatkan sebaik-baiknya semua fitur tersebut dan menghindari hal hal yang bisa merusak bacaan maupun hafalan al Qur'an.Menurut penulis, hal ini sangat membantu dan memotivasi dalam menghafal Al-Qur'an. Namun yang tidak boleh terlewatkan adalah tetap memperdengarkan hafalan kepada guru.

References

Ahmad Tafsir, Metodologi Pengajaran Agama Islam, Bandung: Remaja Rosdakarya 2008
Ahsin Wijaya Alhafid, Bimbingan Praktis Menghafal Al Qur’an, Jakarta Bumi Aksara, 2009
Irwan, Tiga Mushaf Standar Indonesia, Jakarta:Lajnah Pentashihan al Qur'an Standar Indonesia, 2008
Lihat http://www.kaheel7.com
Mustofa dan Zainal Arifin Madzkur, Mushaf Bahriyah Sejarah dan Eksistensinya di Indonesia ,Suhuf , vol 13 No. 2 Desember 2020.
Sa'dulloh , 9 Cara Praktis Menghafal AlQuran, Jakarta Gema Insani 2008
Zuhairi, Metode Penelitian Agama Islam, Solo: Ramadhani 1993.
Published
2021-09-16
How to Cite
KALSUM, Umi. MUSHAF HAFALAN DI INDONESIA. Proceeding of Conference on Strengthening Islamic Studies in The Digital Era, [S.l.], v. 1, n. 1, p. 190-199, sep. 2021. ISSN 2808-4675. Available at: <https://prosiding.iainponorogo.ac.id/index.php/ficosis/article/view/62>. Date accessed: 18 apr. 2024.